Tas Wanita Yang Terkenal di Dunia

By Unknown → Kamis, 25 Juli 2013
Sudah bukan rahasia lagi bahwa barang-barang  bermerk saat ini telah menjadi sebuah simbol status sosial seseorang. Tak terkecuali tas tas wanita bermerk dibawah ini yang bisa dikategorikan juga tas tas wanita termahal didunia.

Dan berikut adalah 10 tas yang paling banyak dicari para ladies di sepanjang sejarah.



1. Hermès Birkin


Awalnya, tas ini diciptakan pada awal tahun 80-an untuk seorang model dan penyanyi yang bernama Jane Birkin. Terbuat dari kulit kambing, saat ini Hermès sudah tidak lagi memproduksi tas ini.

2. Fendi Spy


Desainnya yang unik, dan warnanya yang beragam serta polanya yang cocok untuk semua orang memuat tas ini mencuri hati banyak penggemarnya.

3. Chanel 2.55


Desain tas ini adalah hasil revolusi yang dilakukan oleh Chanel pada bulan Februari 1955 karena beliau sering kehilangan tas di Paris.

4. Balenciaga City Motorcycle


Bukan hanya karena tas ini banyak sakunya, tapi karena bahannya yang unik dan dibuat dalam berbagai macam warna.

5. Marc Jacobs Stam


Dibuat berdasarkan nama seorang supermodel asal Kanada, Jessica Stam. Pertama dikeluarkan pada tahun 2005 dan sejak itu menjadi idola para wanita muda.

6. Louis Vuitton Speedy


Kepopuleran Speedy ini tak lepas dari jasa Marc Jacobs yang ketika itu menjadi desainer untuk Louis Vuitton.

7. YSL Muse

Modelnya yang sederhana dan cerdas, serta gemboknya adalah alasan mengapa tas ini harus ada di lemari Anda yang lebih tertarik pada kualitas dan desain yang elegan.

8. Chloe Paddington


Pertama kali dijual di tahun 2005 dan langsung terjual sebanyak 376 buah dalam waktu 36 jam, dan 700 orang telah terdaftar di waiting list dalam waktu seminggu.

9. Hermès Kelly


Didesain pada awal tahun 1930-an, tapi baru terkenal pada tahun 1956 ketika Grace Kelly menutupi perutnya yang sedang hamil dengan tas ini.

10. Givenchy Nightingale


Terbuat dari kulit campuran dan tali bahu yang dapat dilepas. Bentuknya yang fleksibel dan ukurannya membuatnya cocok dipakai sehari-hari.