Daftar Film Indonesia Terbaru Bulan Agustus 2013

By Unknown → Sabtu, 17 Agustus 2013
Film Terbaru Indonesia Agustus 2013 - Berikut adalah film film Indonesia terbaru yang akan rilis pada Bulan Agustus Tahun 2013. Bisa jadi salah satu dari film yang ada sudah kamu tunggu kehadirannya jadi persiapkan budget untuk menonton film Indonesia berkualitas untuk mengisi libur lebaran dan 17 Agustus.

Untuk Jadwal rilis bioskop atau tayang di Indonesia silakan mengecek di situs cinema21/XX1Blitzmegaplex/Blitztheater . Jangan lewatkan untuk mengikuti perkembangan jadwal film rilis terbaru setiap minggunya disini.

Dan berikut ini  Film Terbaru Indonesia yang akan rilis di bulan Agustus 2013 disertai sinopsis/plot cerita film.
Catatan : Jadwal bisa berubah sewaktu-waktu.

1. Perawan Seberang (2013)

Genre: Drama | Horor | Komedi 
Durasi: 119 Menit
Sutradara: Chiska Doppert
Pemain: Julia Perez, Cinta Ratu, Jeremiah Likumahua, Chand Kelvin, Guntur Triyoga
Tanggal Rilis: 29 Agustus 2013
Plot Cerita: Yulia Sumbukurung (Julia Perez) adalah anak wanita Panglima Kumbang Jaya, salah satu ketua suku Dayak. Saat ia pergi kuliah ke Jakarta, ayahnya memberi sebuah kalung Penyang untuk melindungi anaknya.

Karena sebuah kejadian Yulia hamil. Lantaran shock, ia pun memutuskan untuk bunuh diri. Tak terima anaknya mati begitu saja, Panglima pun memberi kutukan pada orang yang berani merusak masa depan anaknya

2. Cinta/Mati (2013)

Genre: Drama
Durasi: 90 Menit
Sutradara: Ody C. Harahap
Pemain: Vino G. Bastian, Astrid Tiar, Dion Wiyoko
Tanggal Rilis: 29 Agustus 2013
Plot Cerita: Sebuah cerita tentang seorang gadis benama Acid (Astrid Tiar) memutuskan untuk mengakhiri hidupnya sendiri karena cinta. Dalam melakukan usaha bunuh diri inilah Acid bertemu dengan Jaya (Vino G Bastian).

Jaya memiliki keinginan bunuh diri yang sama dengan alasan yang berbeda. Malam itu Acid dan Jaya saling bekerja sama untuk menuntaskan hidup mereka, karena keegoisan masing-masing, percobaan bunuh diri Acid dan Jaya selalu mengalami kegagalan. Tetapi kegagalan demi kegagalan itu justru membuat mereka saling mengenal pribadi masing-masing dan menumbuhkan perasaan lain di dalam diri Acid dan Jaya

3. 2014 (2013)

Genre: Aksi | Drama | Thriller
Durasi: -
Sutradara: Rahabi Mandra, Hanung Bramantyo
Pemain: Rizky Nazar, Ray Sahetapy, Donny Damara, Maudy Ayunda, Rudi Salam
Tanggal Rilis:   Agustus 2013
Plot Cerita: Riki, anak dari seorang Ayah yang tengah tengah berlaga di Pemilu guna merebut kursi kepresidenan. Meski sang ayah sangat populer, hubungan keduanya kerap memiliki konflik.

Suatu hari sang anak menumpahkan kekesalan pada sang ayah via jejaring sosial. Tanpa disadari, hal tersebut menjadi taktik kompetitor untuk menjatuhkan ayahnya.

4. Crazy Love (2013)

Genre: Drama | Komedi 
Durasi: 90 Menit
Sutradara: Guntur Soeharjanto
Pemain:  Adipati Dolken, Tatjana Saphira, Kemal Palevi, Herichan
Tanggal Rilis: 22 Agustus 2013
Plot Cerita: Kumbang bersama ketiga temannya: Abdu, Basuki dan Daniel, kerap membuat ulah di sekolah. Olive pun tak luput dari aksi iseng empat cowok ini.

Suatu hari karena nilai pelajaran jeblok, kepala sekolah meminta Olive membantu Kumbang belajar. Karena tak suka dengan sikap kumbang yang kekanakan, maukah Olive menuruti permintaan untuk menjadi mentor Kumbang?

5. Get Married 4 (2013)

Genre: Drama | Komedi 
Durasi: 90 Menit
Sutradara: Monty Tiwa
Pemain: Nirina Zubir, Nino Fernandez, Amink, Ringgo Agus Rahman, Deddy Mahendra Desta, Meriam Bellina, Jaja Mihardja, Ira Wibowo, Tatjana Saphira, Ricky Harun
Tanggal Rilis: 02 Agustus 2013
Plot Cerita:  Saat Mae merayakan ulang tahun anak-anaknya, Sophie, adik iparnya datang sambil membawa laki-laki Korea. Kedatangan tersebut disusul kabar bahwa ia ingin segera menikah.

Keluarga besar Mae dan suaminya pun bingung bagaimana cara mengubah pendirian Sophie yang dianggap terlalu muda menikah..

6. Moga Bunda Disayang Allah (2013)

Genre: Drama
Durasi: 90 Menit
Sutradara: Jose Poernomo
Pemain: Fedi Nuril, Shandy Aulia, Alya Rohali, Donny Damara, Chnatika Zahra
Tanggal Rilis: 02 Agustus 2013
Plot Cerita:  Kecelakaan kapal laut membuat Karang (Fedi Nuril) trauma. Ia menganggap dirinya telah membunuh banyak anak tak berdosa. Semua semakin tak mudah saat ia diminta menjadi guru untuk melatih Melati, gadis buta, bisu dan tuli.

Meski cara mengasuh Karang dipengaruhi alkohol dan sering terjadi konflik di antara keduanya, lambatlaun mereka saling membutuhkan satu sama lain.

7. La Tahzan (2013)

Genre: Drama
Durasi: 100 Menit
Sutradara: Danial Rifki
Pemain:  Atiqah Hasiholan, Ario Bayu, Joe Taslim
Tanggal Rilis: 02 Agustus 2013
Plot Cerita: Viona (Atiqah Hasiholan) menjadi pekerja sekaligus belajar di Jepang. Tak hanya itu, ia juga mengemban misi mencari sahabat dekat pria yang pergi meninggalkannya begitu saja.

Saat dalam pencarian di Jepang, Viona bertemu Yamada (Joe Taslim), pemuda yang membuatnya jatuh cinta meski dipisahkan oleh tembok bernama agama. Bagaimana kisah cinta Viona selanjutnya?
Source and image : wikipedia, net